McLaren Optimis Hadapi Musim Baru F1 2025
Rider Oscar Piastri menilai McLaren berada di posisi solid setelah uji coba pramusim di Bahrain, Sabtu (1/3/2025). Meski demikian, pembalap Australia itu mengakui masih ada beberapa aspek yang perlu ditingkatkan sebelum balapan pertama.
Pada hari terakhir uji coba, Piastri mencatat waktu tercepat keempat setelah menyelesaikan 84 putaran dengan mobil MCL39. Menurutnya, tiga hari pengujian sangat produktif dengan banyak hal positif yang bisa dipelajari tim.
"Beberapa aspek terasa bagus, tetapi ada juga yang perlu diperbaiki," kata Piastri di F1 Official dikutip, Minggu (2/3/2025). Ia optimis McLaren bisa tampil kompetitif setelah meninjau semua data sebelum Grand Prix Australia.
Sementara itu, rekan setimnya, Lando Norris, menjalani sesi pagi dengan kondisi lintasan yang lebih sulit dibandingkan hari sebelumnya. Pembalap Inggris itu mengakhiri sesi dengan posisi ke-11 setelah mencatatkan 57 putaran.
"Kondisi lebih berangin dan suhu berbeda, tetapi kami tetap bisa menyusun rencana pengujian," kata Norris. Ia yakin tim telah mengumpulkan cukup data untuk persiapan lebih matang menghadapi balapan di Melbourne.
Kepala tim McLaren, Andrea Stella, menilai uji coba tiga hari di Bahrain berjalan dengan sangat produktif. Stella menyebut tim telah melakukan uji aerodinamis serta berbagai pengaturan penting untuk memahami karakteristik MCL39.
Menurutnya, para teknisi di Bahrain dan Woking telah bekerja maksimal agar mobil bisa tampil optimal sepanjang uji coba. Stella menegaskan bahwa fokus mereka sekarang adalah menganalisis data untuk pengembangan lebih lanjut.
McLaren juga memanfaatkan waktu di Bahrain untuk melakukan simulasi balapan dan menguji berbagai skenario strategi. Tujuan utamanya adalah memastikan mobil bisa menghadapi berbagai kondisi balapan dengan performa terbaik.
Tim berencana melakukan beberapa perubahan pengaturan agar MCL39 bisa lebih kompetitif di lintasan saat balapan sebenarnya. Stella meyakini hasil uji coba ini menjadi bekal berharga bagi tim untuk bersaing musim ini.
McLaren ingin tampil lebih baik di musim 2025 dengan bersaing di papan atas bersama tim-tim kuat lainnya. Mereka berharap perkembangan yang diperoleh selama pengujian bisa membuat mereka lebih kompetitif di trek.
Grand Prix Australia di Melbourne pada 14-16 Maret menjadi ujian pertama bagi McLaren untuk melihat hasil pengembangan mereka. Dengan persiapan matang, McLaren optimistis bisa memberikan perlawanan sengit kepada para rivalnya.(*)