Hari ini
Cuaca 0oC
Headline News :

Pelatih Chelsea Enzo Maresca Resmi Dipecat

London: Chelsea resmi berpisah dengan pelatih Enzo Maresca jelang pertandingan Liga Inggris melawan Manchester City, Senin (5/1/2026).
Pelatih Enzo Maresca

Keputusan ini menyusul rentetan hasil buruk dan memanasnya hubungan Maresca dengan manajemen klub.(2/1/26).

Masa kerja Maresca selama 18 bulan berakhir setelah The Blues hanya mencatatkan satu kemenangan dari tujuh pertandingan liga. Rangkaian hasil tersebut membuat Chelsea tertahan di peringkat kelima, tertinggal 15 poin dari Arsenal di puncak klasemen.

Tekanan suporter juga meningkat usai Chelsea ditahan imbang Bournemouth 2-2 di Stadion Stamford Bridge, Rabu (31/12/2025).

Maresca diteriaki fans dengan seruan “kamu tidak tahu apa yang kamu lakukan” setelah mengganti Cole Palmer.


Retaknya hubungan pelatih berkebangsaan Italia itu dengan jajaran pemilik klub juga dianggap sebagai salah satu pemicu keputusan ini. Namun, dalam pernyataan resmi klub, Chelsea tidak menyebut pemecatan, melainkan kesepakatan bahwa perubahan dibutuhkan demi menyelamatkan musim.

“Sejumlah target penting masih diperjuangkan di empat kompetisi, termasuk lolos ke Liga Champions. Enzo dan klub meyakini perubahan akan memberi peluang terbaik mengembalikan musim ke jalur yang tepat,” ujar manajemen Chelsea.

Maresca bergabung pada Juli 2024 dan membawa Chelsea finis di peringkat keempat. Di musim pertamanya, ia berhasil membawa The Blues menjuarai Liga Konferensi dan Piala Dunia Antar Klub.

Selain bersaing di Liga Inggris, saat ini Chelsea masih aktif mengejar trofi di beberapa kompetisi lainnya. Bulan ini, mereka akan memulai perjalanannya di Piala FA melawan Charlton, disusul laga semifinal Piala Carabao melawan Arsenal.

Klub London Barat itu juga masih akan menjalani dua laga Liga Champions melawan Pafos dan Napoli pada akhir Januari. Chelsea membutuhkan hasil positif untuk dapat lolos langsung ke babak 16 besar.

Manajemen Chelsea belum memutuskan pengganti Maresca untuk laga menghadapi City akhir pekan ini. Sementara untuk jangka panjang, beberapa nama sudah bermunculan, namun diperkirakan baru akan dipastikan dalam beberapa hari ke depan.(*)

WEB UTAMA
Hide Ads Show Ads