Hari ini
Cuaca 0oC
Headline News :

Rossi Sebut Citra Pertamina Enduro VR46 Racing Team Berubah Musim Ini

 Karawang : Pemilik tim Pertamina Enduro VR46 Racing Team, Valentino Rossi, mengungkapkan bahwa timnya telah berubah dari segi desain livery dengan tidak mempertahankan konsep desain yang selama tiga musim terakhir digunakan.

Pemilik Pertamina Enduro VR46 Racing Team Valentino Rossi (tengah) bersama dengan dua pembalapnya Fabio Di Giannantonio dan Franco Morbidelli dalam peluncuran tim di Roma, Italia, Rabu (14/01/2026).

Pertamina Enduro VR46 Racing Team resmi memperkenalkan livery berkonsep "BLACKANDLIGHT" yang mengusung warna hitam dengan dipadukan warna kuning neon, berbeda dengan musim-musim sebelumnya yang mengusung warna kuning neon dengan dipadukan warna cerah lainnya.

Konsep livery baru ini merupakan desain kerjasama yang digarap oleh desainer termana asal Italia Aldo Drudi, yang terinpirasi menggarap livery ini berdasarkan kutipan dari filsuf Heraclitus yakni "harmoni lahir dari ketegangan antara hal-hal yang berlawanan".

"Kami berubah tahun ini. Ini adalah proyek yang kami kerjakan bersama Aldo Drudi, ini sudah musim ketiga kami. Pada awalnya kami mulai sedikit memodifikasi citra kami," ujar Valentino Rossi dikutip dari laman MotoGP, Rabu.

"Tiga tahun lalu kami menggunakan motor kuning dengan warna putih, dan kami memutuskan untuk melanjutkannya tahun lalu, tetapi tahun ini kami ingin berubah, kami mempertahankan warna kuning yang merupakan warna khas kami tetapi kami menambahkan warna hitam, yang lebih bernuansa balap, dan kembali sedikit ke warna klasik kami," imbuh mantan pembalap yang telah menyegel gelar tujuh juara dunia kelas MotoGP ini.

Di musim ini, tim satelit Ducati ini tetap mempertahankan komposisi dua pembalap utama mereka pada musim lalu yakni duet Fabio Di Giannantonio bersama dengan Franco Morbidelli.

Rossi berharap para pembalapnya nantinya tampil jauh lebih konsisten dibandingkan dengan musim lalu mengingat persaingan di musim ini begitu ketat.

"Jadi kami siap. Motor-motornya sangat indah, sekarang kami hanya perlu cepat (di lintasan)," ujar Rossi.

Pertamina Enduro VR46 Racing Team akan menjalani tes pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia pada 3-5 Februari mendatang. Lalu Diggia dan Morbidelli akan menjalani seri perdana di MotoGP Thailand yang berlangsung mulai 27 Februari hingga 1 Maret mendatang.(*)

WEB UTAMA
Hide Ads Show Ads