Hari ini
Cuaca 0oC
Headline News :

Wajib Kalian Tahu Ini Rahasia Jaga Kesehatan Mata

Karawang : Mata merupakan salah satu indera paling penting yang membantu aktivitas sehari-hari. Namun, kebiasaan menggunakan gadget yang berlebihan hingga menjalani pola hidup yang kurang sehat dapat memengaruhi kesehatan mata.

Wajib Kalian Tahu Ini Rahasia Jaga Kesehatan Mata

Simak rahasia menjaga kesehatan mata agar penglihatan terjaga optimal dalam artikel ini. Karenanya, penting menjaga mata tetap sehat.

Salah satu cara menjaga kesehatan mata adalah dengan memberikan istirahat yang cukup. Melansir Healthline, terlalu lama menatap layar komputer atau smartphone dapat menyebabkan mata lelah, kering, dan berair.

Metode 20-20-20 disarankan untuk menjaga kesehatan mata. Setiap 20 menit melihat layar, alihkan pandangan ke objek sejauh 20 kaki selama 20 detik untuk mengurangi ketegangan mata.

Mengonsumsi makanan bergizi juga berperan penting bagi kesehatan mata. Makanan bervitamin A, C, E, omega-3, dan lutein, seperti wortel, ikan salmon, bayam, dan telur, membantu menjaga penglihatan.

Melindungi mata dari sinar UV juga sangat dianjurkan. Penggunaan kacamata hitam yang mampu menahan 100 persen sinar UVA dan UVB dapat mengurangi risiko penyakit mata.

Selain itu, menjaga kebersihan mata membantu mencegah infeksi. Hindari menyentuh mata dengan tangan kotor, dan bersihkan lensa kontak sesuai aturan agar mata tetap sehat.

Terakhir, rutin melakukan pemeriksaan mata penting dilakukan. Pemeriksaan rutin dapat mendeteksi gangguan penglihatan sejak dini.(*)

WEB UTAMA
Hide Ads Show Ads